Ujian Nasional (UN) tinggal beberapa bulan lagi. Para peserta UN harus mempersiapkan diri agar nantinya mampu mengerjakan soal-soal UN untuk mendapatkan nilai yang maksimal. Kemendikbud telah merilis jadwal UN (Ujian Nasional) 2013.

Khairil Anwar Notodiputro, selaku Kepala Balitbang Kemendikbud mengatakan bahwa POS UN (Prosedur Operasi Standar Ujian Nasional) ini ditandatangani pada Selasa, 29 Januari 2013. Pada POS UN tersebut, bukan hanya jadwal UN saja, namun dicantumkan pula peraturan yang lainnya seperti tata tertib dan standar kelulusan.

UN tingkat SMA/MA akan diadakan pada 15-18 April. Sementara itu, tingkat UN untuk tingkat SMK dan SMALB, akan diselenggarakan pada 15-17 Apri. Untuk UN susulan akan diadakan pada 22-25 April.

Untuk tingkat SD/MI/SDLB, UN akan diadakan pada 6-8 Mei. UN susulan pada 13-15 Mei.

Untuk pengumuman kelulusan, tingkat SMA/SMK/MA/SMALB akan diumumkan pada 25 Mei. Lalu untuk tingkat SMP/Mts/SMPLB akan diumumkan pada 1 Juni. Kemudian untuk tingkat SD/MI/SDLB, pengumuman hasil UN 2013 akan dilaksanakan pada 8 Juni 2013.

Referensi: edukasi.kompas.com
Bagikan :
thumbnail
Title:

Jadwal UN (Ujian Nasional) 2013

Rating: 100% View : 1065 ratings. 18 user reviews.

0 komentar:

Post a Comment